Siswa MAN 2 Bantul Ikuti Program Kemitraan dengan Toko Modern dan Fasilitasi Perbankan

Bantul (MAN 2 Bantul) – Siswa MAN 2 Bantul, Veila Aisya Putri, Astnan Fauzi, dan Atha Muhammad Aufa Akbar, kembali berpartisipasi dalam kegiatan Kemitraan dengan Toko Modern dan Fasilitasi dengan Perbankan yang dilaksanakan pada hari Kamis, 19 September 2024, di Gedung Induk Lantai 3, Ruang Mandhala Saba Pracima, Komplek Pemda 1 Bantul.

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari program inkubasi bisnis yang bertujuan mendukung generasi muda sebagai pengusaha pemula maupun mapan (baca : Tiga Siswa MAN 2 Bantul Lolos Seleksi Inkubasi Saka Wirausaha Tahun 2024) . Program ini diinisiasi oleh Saka Wirausaha Pramuka, sebuah organisasi yang bergerak di bidang kewirausahaan di bawah naungan Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian, dan Perdagangan Kabupaten Bantul.

Dalam acara tersebut, para peserta mendapatkan bimbingan dari pelaku usaha modern serta akses fasilitas perbankan, yang diharapkan dapat memperkuat kemandirian mereka dalam dunia bisnis. Ketiga siswa MAN 2 Bantul tersebut sebelumnya telah menunjukkan potensi mereka dalam program ini dan kembali diundang untuk memperkuat kemitraan serta mendapatkan fasilitas dari sektor perbankan. Keterlibatan mereka diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda lainnya dalam mengembangkan usaha dan kemandirian ekonomi.

Dengan adanya kesempatan seperti ini, Veila, Astnan, dan Atha diharapkan dapat terus mengembangkan kemampuan dan memperluas jaringan dalam dunia kewirausahaan, sehingga bisa berkontribusi lebih besar bagi perkembangan ekonomi daerah.

Kegiatan ini juga  merupakan langkah penting dalam mendukung pertumbuhan wirausaha muda di Bantul, sekaligus upaya sinergi antara pemerintah, sektor swasta, dan dunia pendidikan untuk menciptakan pengusaha sukses di masa depan. (as13)

Share ke sosial media
Tags:

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by
Scroll to Top