Bantul (MAN 2 Bantul) – Tim Disiplin MAN 2 Bantul mengadakan rapat tim kedisiplinan diĀ Aula MAN 2 Bantul pada Selasa (30/7/24). Rapat ini dipimpin oleh Kepala MAN 2 Bantul, Nur Hasanah Rahmawati yang sapaan akrabnya Bu Atik, bersama Wakil Kepala Bidang Kesiswaan, Is Dwiyanti.
Rapat dimulai pukul 13.00 WIB dan dihadiri oleh seluruh anggota tim kedisiplinan. Agenda utama dalam rapat ini adalah membahas materi mengenai kedisiplinan peserta didik di lingkungan madrasah.
Dalam rapat tersebut, Bu Atik mengatakan, “Betapa pentingnya menjaga dan meningkatkan kedisiplinan siswa. Ini adalah salah satu cara untuk menciptakan lingkungan belajar yang kondusif. Kedisiplinan tidak hanya sebatas kehadiran dan kepatuhan terhadap peraturan sekolah, tetapi juga harus mencerminkan sikap dan perilaku yang baik serta nilai-nilai akhlak yang mulia.” ujarnya.
Wakil Kepala Bidang Kesiswaan, Is Dwiyanti kemudian memaparkan berbagai program dan langkah-langkah strategis yang akan diambil untuk memperkuat kedisiplinan siswa. Beberapa program tersebut antara lain adalah peningkatan pengawasan saat jam istirahat, penguatan peran wali kelas dalam memonitor perilaku siswa, serta pemberian penghargaan bagi siswa yang menunjukkan kedisiplinan tinggi.
Selain itu, dalam rapat juga dibahas mengenai penerapan sanksi bagi siswa yang melanggar peraturan. Sanksi tersebut diharapkan dapat memberikan efek jera serta mendidik siswa untuk lebih disiplin di masa depan.
Rapat berakhir pada pukul 15.30 WIB dengan kesepakatan bahwa seluruh anggota tim akan bekerja sama secara optimal untuk mengimplementasikan program-program yang telah disusun. Semua peserta rapat berkomitmen untuk terus berkoordinasi dan mengawasi pelaksanaan kedisiplinan di lingkungan madrasah.
Dengan demikian, diharapkan kedisiplinan siswa di madrasah ini akan semakin baik dan mampu menciptakan suasana belajar yang lebih efektif dan harmonis. (sapti)