Bantul (MAN 2 Bantul) – Universitas Bina Sarana Informatika Yogyakarta mengadakan pelatihan “Menjadi Smart Teacher Implementasi AI” pada Rabu (29/5/24) di kampus Universitas BSI, Jl. Ringroad Barat, Gamping Kidul, Ambarketawang, Sleman. Kegiatan ini diikuti oleh Kepala MAN 2 Bantul Nur Hasanah Rahmawati dan Try Nur Fauzi Imanuddin (Guru MAN 2 Bantul) serta kepala sekolah/madrasah beserta guru dari berbagai sekolah/madrasah se-provinsi DIY. Pada pelatihan ini, peserta diajak untuk mendalami materi tentang implementasi teknologi Artificial Intelligence (AI) sebagai pendukung proses pembelajaran.
Anik Andriani, M.Kom., selaku narasumber yang berpengalaman dalam pelatihan ini, memandu para peserta untuk mengimplementasikan teknologi Artificial Intelligence (AI) melalui beberapa platform yang dapat digunakan untuk membuat konten proses pendukung pembelajaran, yaitu ChatGPT untuk mencari informasi, Gamma app untuk membuat power point presentasi, Suno app untuk membuat lagu sendiri dan banyak lagi lainnya. Para peserta diajarkan cara membuat power point pembelajaran hanya dengan mencantumkan judul materi pembelajaran.
Anik Andriani, M.Kom., juga memberikan himbauan mengenai implementasi teknologi Artificial Intelligence (AI). Beliau menekankan pentingnya memanfaatkan AI dengan bijak dalam proses belajar mengajar. “Jadikan Artificial Intelligence (AI) sebagai alat bantu bukan pengganti Anda. Dengan memahami peran AI sebagai pendukung, kita dapat memaksimalkan potensi teknologi tanpa kehilangan esensi dari proses pembelajaran yang sesungguhnya.” ujarnya.
Dengan mengikuti pelatihan ini, diharapkan para kepala sekolah/madrasah dan guru dapat mengimplementasikan teknologi Artificial Intelligence (AI) yang menarik, informatif, secara cepat dan tepat sehingga dapat digunakan untuk menunjang pembelajaran serta membantu guru dalam menyampaikan materi pembelajaran dan tugas kepada siswa. (try)