Bantul (MAN 2 Bantul) – Bulan Ramadhan adalah Bulan Suci dimana merupakan waktu yang sangat tepat untuk memperbanyak amal ibadah bagi umat Islam, bulan suci ini adalah momen istimewa dimana setiap amal kebaikan akan dilipat gandakan pahalanya sehingga menjadi ladang amal bagi para pemeluk agama Islam. Kegiatan pembelajaran Ā di Madrasah pun menunjang kegiatan ibadah dimana setiap madrasah mengadakan Pesantren Ramadhan.
Hal ini sama halnya yang dilakukan di Madrasah Aliyah Negeri 2 Bantul, kegiatan Pesantren ini diisi dengan penguatan ilmu agama, fiqih , dan selama bulan puasa siswa siswi diwajibkan untuk tadarus bersama sebelum pulang. Hal ini dilakukan dengan tujuan menguatkan keimanan dan siraman rohani bagi para siswa siswi sehingga seusai bulan suci Ramadhan diharapkan akan menjadi pribadi yang lebih bijak dan dalam kegiatan belajar mengajar pun akan menjadi pribadi yang lebih baik.
Kegiatan ini dilakukan mulai hari jumat 14 april hingga selasa 18 april 2023, dimana kegiatan tidak hanya dilakukan dikelas atau didalam ruangan namun juga di masjid, dan siswa mengunakan pakaian muslim. Materi yang disampaikan di pesantren ramadhan pun mulai dari thoharoh, sholat,dan pidato. Menurut Drs. Mubtadiāin selaku ketua dalam kegiatan Pesantren Ramadhan kegiatan ini menjadi wadah atau sarana penguatan dasar agar dalam mejalankan ibadah siswa siswi MAN 2 Bantul Ā lebih paham makna dan tujuannya.ākegiatan ini dilakukan selai menjadi lahan pahala juga menambah keimanan dan dalam beribadah anak-anak menjadi lebih paham maknanyaā ujarnya di MAN 2 Bantul. Ā (rys)