Video “Technology for Humanity” MAN 2 Bantul Raih Juara Favorit di Procommit Prodistik ITS Surabaya

Bantul (MAN 2 Bantul) – Tim Short Video MAN 2 Bantul menunjukkan kreativitas dan semangat luar biasa dalam lomba Procommit (Program Kompetisi Digital Kreatif) yang digelar oleh Prodistik ITS pada Sabtu (23/11/2024). Kompetisi ini berlangsung di Kampus Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya, diikuti oleh puluhan peserta dari berbagai sekolah dan madrasah yang menerapkan program Prodistik.

Tim yang terdiri dari Miftahul Jannah, Muhammad Ikhsan Hanafi, dan Febrianto Nur Wicaksono berhasil menyabet gelar Juara Favorit berkat video pendek bertema “Technology for Humanity“.

Sebelum lomba, tim melakukan persiapan matang dengan bimbingan guru Afiq Fikri Almas. Mereka merancang ide kreatif, menyusun skenario, dan berlatih teknik editing. Miftahul Jannah menjelaskan bahwa tema video mereka relevan dengan dunia pendidikan, menggambarkan dampak positif teknologi digital dalam kehidupan. “Kami ingin menginspirasi bagaimana teknologi dapat dimanfaatkan untuk kebaikan manusia.” ujarnya.

Muhammad Ikhsan Hanafi, yang bertugas mengedit video, menceritakan tantangan yang dihadapi selama produksi. “Kami bekerja dengan waktu yang terbatas, tetapi alhamdulillah kerja keras kami berbuah manis.” katanya.

Pada hari lomba, suasana di ITS sangat semarak. Tim MAN 2 Bantul menampilkan video berdurasi kurang lebih 3 menit yang memadukan cerita inspiratif, visual menarik, dan pesan kuat. Presentasi mereka memukau dewan juri dan mendapat tanggapan positif dari penonton.

Febrianto Nur Wicaksono mengungkapkan rasa bangganya. “Kami bersyukur bisa membawa nama MAN 2 Bantul di ajang nasional ini. Pengalaman ini mengajarkan pentingnya kerja tim dan kreativitas,” tuturnya.

Saat pengumuman pemenang, Tim Short Video MAN 2 Bantul dinobatkan sebagai Juara Favorit, sebuah pencapaian yang disambut hangat oleh guru pembimbing dan Kepala MAN 2 Bantul, Nur Hasanah Rahmawati. “Prestasi ini sejalan dengan visi madrasah untuk menjadi lembaga yang mandiri, unggul, dan inovatif,” katanya.

Ke depan, tim ini berencana mengembangkan karya lebih kreatif dan berbagi pengalaman dengan siswa lainnya di madrasah. Partisipasi mereka di Procommit ITS tak hanya mengharumkan nama MAN 2 Bantul, tetapi juga menunjukkan bahwa siswa madrasah mampu bersaing di dunia digital yang terus berkembang. Dengan semangat dan dedikasi tinggi, MAN 2 Bantul siap mencetak generasi muda yang inovatif dan berdaya saing global. (fitria)

Share ke sosial media
Tags:

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by
Scroll to Top