Dieng (MAN 2 Bantul) — Sebelum melaksanakan kegiatan Focus Group Discussion (FGD), Keluarga Besar MAN 2 Bantul terlebih dahulu melakukan transit di Taman Langit Dieng pada Sabtu (18/10/2025) dini hari. Sekitar pukul 04.00 WIB, rombongan tiba di kawasan wisata alam yang berada di ketinggian tersebut, disambut hawa dingin yang menusuk namun penuh kesejukan khas pegunungan.
Meski udara begitu menusuk tulang, suasana kebersamaan tampak hangat. Para guru dan tenaga kependidikan MAN 2 Bantul menunggu dengan antusias momen terbitnya matahari di ufuk timur. Perlahan, langit mulai berpendar jingga, menyingkap panorama menakjubkan khas Dieng yang dikelilingi kabut tipis dan lembah hijau.
Beberapa guru mengabadikan momen indah itu dengan berfoto bersama, sementara yang lain menikmati secangkir minuman hangat untuk mengusir rasa dingin. Suasana santai namun penuh kekeluargaan menjadikan waktu singkat di Taman Langit Dieng terasa begitu berkesan.



Transit di lokasi wisata alam ini menjadi awal perjalanan FGD yang tak hanya bermakna akademis, tetapi juga mempererat silaturahmi antar warga madrasah. Keindahan fajar Dieng seolah menjadi simbol semangat baru bagi Keluarga Besar MAN 2 Bantul untuk terus berinovasi dan berkolaborasi dalam mewujudkan madrasah unggul berkarakter.