MAN 2 Bantul Siapkan Diri Hadapi Penilaian Adiwiyata, Buat 6 Joglangan untuk Pengolahan Sampah Organik

Bantul (MAN 2 Bantul) – Dalam rangka menghadapi penilaian Sekolah Adiwiyata, MAN 2 Bantul terus berbenah dan melaksanakan berbagai program lingkungan hidup. Salah satu langkah nyata yang diambil adalah pembuatan joglangan sebagai sarana pengolahan sampah organik.

Kegiatan ini dilaksanakan pada Rabu (16/4/25) di lingkungan asrama madrasah. Sebanyak enam joglangan dibuat secara gotong royong oleh guru, siswa, dan tim Adiwiyata madrasah. Joglangan tersebut nantinya akan digunakan untuk mengelola limbah organik dari dapur kantin dan sisa makanan di lingkungan sekolah, agar dapat dimanfaatkan kembali menjadi kompos yang ramah lingkungan.

Ketua Tim Adiwiyata MAN 2 Bantul, Saryanto, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk implementasi dari pendidikan karakter peduli lingkungan.

“Kami terus mengedukasi warga madrasah agar mampu mengelola sampah secara mandiri. Joglangan ini bukan hanya sarana fisik, tetapi juga media pembelajaran lingkungan hidup yang nyata bagi siswa,” ujarnya.

Pembuatan joglangan ini juga sejalan dengan prinsip reduce, reuse, recycle (3R) yang menjadi salah satu indikator penting dalam program Adiwiyata. Selain itu, upaya ini merupakan bagian dari komitmen madrasah dalam menciptakan lingkungan yang bersih, hijau, dan berkelanjutan.

Dengan langkah-langkah konkret seperti ini, MAN 2 Bantul berharap dapat meraih predikat Sekolah Adiwiyata dan menjadi contoh bagi satuan pendidikan lainnya dalam menciptakan budaya peduli lingkungan di lingkungan madrasah. (sus)

Share ke sosial media
Tags:

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by
Scroll to Top