Bantul (MAN 2 Bantul) – Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Nasional, MAN 2 Bantul menyelenggarakan upacara bendera pada Senin (10/11/2025) di halaman madrasah. Kegiatan berlangsung khidmat dan diikuti oleh seluruh siswa, guru, serta tenaga kependidikan.
Bertindak sebagai pembina upacara adalah Try Fauzi Imanuddin, yang dalam amanatnya membacakan sambutan Menteri Sosial Republik Indonesia. Dalam sambutannya, ia menekankan pentingnya meneladani nilai-nilai perjuangan para pahlawan bangsa dalam kehidupan sehari-hari.
“Hari ini, di bawah langit Indonesia yang merdeka, kita menundukkan kepala penuh hormat mengenang para pahlawan bangsa. Mereka bukan sekadar nama yang terukir di batu nisan, melainkan cahaya yang menerangi jalan kita hingga hari ini.” ucap Try Fauzi Imanuddin dengan penuh semangat.
Ia juga mengingatkan bahwa semangat perjuangan tidak boleh padam meski zaman telah berubah. “Perjuangan masa kini bukan lagi dengan bambu runcing, melainkan dengan ilmu, empati, dan pengabdian. Namun semangatnya tetap sama—membela yang lemah, memperjuangkan keadilan, dan memastikan tak ada anak bangsa yang tertinggal dari arus kemajuan.” lanjutnya.

Upacara ini menjadi momentum bagi seluruh warga madrasah untuk mengenang jasa para pahlawan sekaligus meneguhkan tekad melanjutkan cita-cita mereka dengan cara yang relevan di era modern. Sebagaimana para pahlawan telah memberikan segalanya untuk Indonesia, kini generasi muda dituntut untuk menjaga agar api perjuangan tidak pernah padam—dengan bekerja, bergerak, dan memberi dampak positif bagi bangsa.






