Kepala MAN 2 Bantul Hadiri Peluncuran Cyber Madrasah di MAN 2 Kulonprogo

Bantul (MAN 2 Bantul) – Kepala Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Bantul menghadiri acara Erlangga Edu Day yang diadakan di MAN 2 Kulon Progo. Acara yang bertema “Momentum Membangun Madrasah yang Maju, Bermutu dan Mendunia” ini juga menjadi ajang peluncuran program Cyber Madrasah dan Jogja Madrasah Digital (JMD) pada Senin (5/8).

Acara ini dihadiri berbagai kalangan, termasuk perwakilan dari Kementerian Agama Daerah Istimewa Yogyakarta, Kemenag Kabupaten, dan para kepala madrasah se-DIY. Kepala Bidang Tata Usaha Kanwil Kemenag DIY, H. Muntholib, S.Ag., M.SI., secara resmi meluncurkan program Cyber Madrasah. Dalam sambutannya, Muntholib meminta maaf atas ketidakhadiran Kepala Kantor Kementerian Agama DIY, Dr. H. Ahmad Bahiej, S.H., M.Hum., yang berhalangan hadir karena ada acara penting lainnya. Muntholib memberikan apresiasi tinggi kepada kepala bidang madrasah DIY dan seluruh kepala madrasah yang telah melaksanakan peluncuran Cyber Madrasah. “Ini adalah inovasi luar biasa yang muncul dari pemahaman akan perubahan melalui penguatan pelayanan digital,” ujarnya. Ia juga mengajak semua pihak untuk terus mendukung program-program ini agar dapat menciptakan dampak besar di madrasah DIY dan membawa mereka ke kancah dunia.

 

Erlangga Edu Day di Yogyakarta ini merupakan rangkaian ketiga setelah sukses diadakan di Jakarta dan Bekasi. PT. Erlangga sebagai penyelenggara acara berkomitmen untuk terus mendukung perkembangan madrasah di DIY melalui program-program edukatif mereka. “Erlangga melay.ani Ilmu Pengetahuan” menjadi tagline yang mencerminkan komitmen mereka terhadap pendidikan di Indonesia. (Msr)

Share ke sosial media
Tags:

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Powered by
Scroll to Top